Wisata

Menara Tuah Himba Bakal Terhubung ke TKR

Oleh: Marga Rahayu Editor: Ridzki Multianatha 30 Sep 2023 - 22:05 Samarinda
Menara Tuah Himba Bakal Terhubung ke TKR
sumber foto : kutaikartanegara.com

KBRN, Kutai Kartanegara : Sepekan ini suasana Kota Tenggarong semakin riuh. Pesta adat Erau dan Hari Ulang Tahun Tenggarong ke-241 menjadi daya tarik bagi masyarakat Kutai Kartanegara dan sekitarnya untuk datang melihat berbagai ritual,  pameran, konser musik, dan lomba olah raga tradisional.  

Hal itu ditambah dengan  Taman Titik Nol di depan Museum Mulawarman dan Taman Kota Raja di kawasan Timbau yang bersih dan cantik.  

Melansir kukarkab.go.id, di Hari Jadi Kota Tenggarong ke-241 Tahun Bupati Kukar Edi Damansyah menyampaikan harapan agar seluruh warga bersama menciptakan suasana Tenggarong yang lebih bersih, tertib, aman, dan nyaman, serta semakin baik jalannya pembangunan terutama pada fasilitas umum yang menjadi bagian dari proyek strategis. 

β€œSaya berharap Tenggarong yang bersih, tertib, aman, dan nyaman terus dipertahankan.  Dengan kondisi itu akan banyak orang berkunjung ke Tenggarong untuk berbelanja yang akan memberikan dampak positif bagi ekonomi masyarakat Tenggarong. Di akhir tahun ini, Tenggarong akan semakin cantik dengan akan diresmikan Menara Tuah Himba dan kawasan kuliner pujasera di sekitarnya di samping Kompleks Kantor Bupati Kukar,” ujar Bupati Edi Damansyah.

Dijelaskannya bahwa landmark Menara Tuah Himba akan terintegrasi dengan Taman Kota Raja Tenggarong. 

Selain pada Taman Kota, pembangunan di Tenggarong juga dilakukan pada perbaikan dan pelebaran drainase di ruas jalan Kota Tenggarong. β€œIni akan menambah daya tarik dan meningkatkan kenyamanan bagi masyarakat Kota Tenggarong maupun warga yang berkunjung ke Kota Raja Tenggarong,” kata Bupati.