Wisata

Wisata Sungai Oya di Selopamioro Ditutup Sementara

Oleh: Mahadevi Pramitha Editor: Yahya Widada 31 Aug 2023 - 09:16 Yogyakarta
Wisata Sungai Oya di Selopamioro Ditutup Sementara
Kapolres Bantul, AKPB Michael R. Risakotta (Foto: RRI/Paramita Putri)

KBRN, Bantul : Kawasan wisata air di Sungai Oya Selopamioro, Imogiri, Bantul ditutup sementara, setelah dua orang wisatawan meninggal dunia karena tenggelam. Penutupan ini resmi diberlakukan sejak Rabu (30/8) hingga pengelola wisata bisa menyediakan peralatan keamanan yang memadai, sehingga kejadian serupa tidak terulang lagi.

Kapolres Bantul, AKBP Michael R. Risakotta mengatakan pihaknya telah meninjau lokasi tersebut. Peninjauan dilakukan bersama dengan tim dari BPBD Bantul. Dari hasil kajian di kawasan tersebut menurutnya ada pusaran air yang menjadi penyebab terjadinya kecelakaan.

“Setelah kita cek, kemarins aya perintahkan jajaran bersama BPBD melakukan pengecekan ternyata di bawah itu ada semacam pusaran air, bisa karena kontur atau bentuk sungai di bawah itu, karena pusaran air ini cenderung menghisap,” ujarnya pada Rabu (30/8/2023).

Karena itu, pihaknya menghimbau agar para pengelola wisata alam di Bantul untuk melengkapi terlebih dahulu peralatan standar keamanan. Sampai dengan hal itu bisa dipenuhi, ia meminta untuk tempat wisata ini tutup sementara waktu.

“Paling tidak jika belum ada prosedur keamanan yang jelas kita sarankan untuk jangan beroperasi dulu,” kata Kapolres.

Sebelumnya dilaporkan dua orang remaja dari Bantul tenggelam di sungai Oya. Kejadian pertama berlangsung pada Sabtu (26/8), kemudian pada Selasa (29/8)  kembali seorang remaja tenggelam di lokasi yang sama. (dev).