Wisata

Plt Bupati Bogor ;Jangan Ada Pungli Di Lokasi Wisata

Oleh: Yofri Haryadi Editor: Heny Budi Rahaju 23 May 2023 - 18:06 Bogor
 Plt Bupati Bogor ;Jangan Ada Pungli Di Lokasi Wisata
Plt bupati Bogor kunjungi dan resmikan obyek wisata alam di Babakan Madang

KBRN,Bogor : Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan soroti turunnya kunjungan wisata di kabupaten Bogor akibat maraknya pungli di obyek wisata alam.

"Gara-gara tiket Rp40 ribu, tingkat kunjungan wisatawan ke Kawasan Puncak pun menurun, saya minta masyarakat sekitar kawasan wisata sadar terhadap pentingnya pelayanan yang prima," kata Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan di Taman Wisata Alam Gunung Pancar, Desa Karang Tengah, Babakan Madang, kepada wartawan, Selasa (23/5/2023).

Plt Bupati Bogor menjelaskan dengan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) baik melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) maupun program bantuan keuangan insfrastruktur daerah atau satu miliar satu desa (Samisade), maka jalan menuju objek wisata akan diperbaiki.

"Tiap tahun kami meningkatkan jalan menuju objek wisata hingga mulus dan layak dilalui oleh warga dan khususnya wisatawan," jelasnya. 

Lebih lanjut Iwan Setiawan menugaska kepada para Camat membantu tugas Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) melakukan monitoring operasional objek wisata yang ada di wilayahnya.

Sementara Kepala Desa Karang Tengah Suhandi menjelaskan di objek wisata Taman Wisata Alam Gunung Pancar, hanya ada dua pos retribusi dan tidak ada lagi pungutan liar.

"Wisatawan bayar Rp5.000 untuk tiket masuk Taman Wisata Alam Gunung Pancar, Rp 20.000 untuk mandi air panas alami dan Rp 2.000 hingga Rp 5.000 untuk biaya parkir kendaraan keduanya beda pengelola hingga di sini ada dua pos retribusi," jelas Suhandi. (yof)