Kesehatan

IDI Bahas Tips Kulit Tampil Menarik dan Sehat

Oleh: Ratna Agusari Editor: Lalang Gumilang 05 Nov 2023 - 15:58 Sungailiat
IDI Bahas Tips Kulit Tampil Menarik dan Sehat
Talkshow IDI di Hutan Kota Sungailiat, Minggu (5/11/2023) (dok:Sari.RRI)

KBRN, Sungailiat ; Dalam rangka HUT ke – 73, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Bangka  menggelar talkshow untuk menjaga kesehatan kulit.

Kegiatan yang berlangsung di Hutan Kota Sungailiat, Minggu (5/11/2023), membahas topik Tips Kulit Tampil Menarik dan Sehat.

Ketua IDI Cabang Bangka, sekaligus narasumber talkshow, Spesialis Kulit dan Kelamin, Dokter Arinal Pahlevi menjelaskan kulit perlu dirawat seoptimal mungkin agar tetap terjaga kesehatannya.

“Kulit memiliki banyak fungsi, apalagi sekarang ini ditambah zaman millenial, fungsi kosmetiknya sangat menjadi perhatian masyarakat,” ujar nya.

Karena di era sekarang, perawatan kulit tidak hanya menjadi kepedulian para wanita /perempuan saja, tetapi laki – laki pun memiliki cara tersendiri dalam menjaga dan merawat kesehatan kulit.

Menurut Arinal, salah satu yang perlu dilakukan guna menjaga kesehatan kulit, selain memperhatikan asupan konsumsi makanan yang bergizi, penggunaan pelembab dan sunscreen juga penting untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang cukup panas di Kepulauan Bangka Belitung.