Kesehatan

Resmi! Loket Pelayanan Informasi BPJS Kesehatan Hadir di Klinik Prodens

Oleh: Husni Laing Editor: Wahyudi 29 Sep 2023 - 13:11 Sorong
Resmi! Loket Pelayanan Informasi BPJS Kesehatan Hadir di Klinik Prodens
Loket Pelayanan Informasi BPJS Kesehatan Hadir di Klinik Prodens Kota Sorong

KBRN, Sorong: Guna mendapatkan informasi dan penanganan pengaduan yang mudah di akses oleh peserta JKN, sekaligus meningkatkan kualitas pelayanan, BPJS Kesehatan Cabang Sorong resmi hadirkan Loket Pelayanan Informasi BPJS Kesehatan di Klinik Prodens yang beralamat di Jl.Jendral Sudirman (Jalan Baru), Klaligi Kota Sorong, Papua Barat Daya.

Kendati layanan informasi BPJS Kesehatan sudah ada di fasilitas kesehatan (Faskes) sejak lama. Namun dengan inovasi yang baru ini sekiranya lebih memudahkan bagi peserta JKN saat berobat khususnya di klinik Prodens.

“Dengan Loket Pelayanan Informasi yang saat ini ditempatkan depan, Kami rasa lebih baik karena memudahkan peserta JKN dalam memperoleh informasi dan pengaduan,” kata Perwakilan Kepala Casemix Klinik Prodens, Wiwin Napitupulu saat launching Loket Pelayanan Informasi BPJS Kesehatan, Jumat (29/9/2023).

Ia menyebutkan untuk pasien di klinik Prodens sebagian besar merupakan peserta BPJS Kesehatan yang tentunya sangat terbantu dengan loket tersebut.

“Loket Pelayanan Informasi sudah pasti akan memudahkan peserta JKN dalam hal mengakses informasi dan pengaduan, sebab sekitar 80 % pasien disini adalah peserta JKN,” tuturnya.

BPJS Kesehatan di tahun 2023 ini berkomitmen untuk meningkatkan mutu layanan baik secara digital maupun non digital dengan tujuan memudahkan peserta JKN dalam memperoleh akses kesehatan yang lebih optimal.