Kesehatan

Berobat di Medan? Manfaatkan Rumah Singgah

Oleh: Indah Febriyanti Buulolo Editor: Bobi Rahman 08 Aug 2023 - 15:35 Gunung Sitoli
Berobat di Medan? Manfaatkan Rumah Singgah
Sekretaris YKI Sumut Mempersilahkan Masyarakat Memanfaatkan Rumah Singgah

KBRN, Gunungsitoli: Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Provinsi Sumatera Utara memiliki Rumah Singgah berkapasitas 10 kamar.

Sekretaris YKI Sumut, Dr. Siti Zahara Nasution menjelaskan Rumah Singgah tersebut digunakan untuk tempat menginap sementara bagi siapapun yang memiliki penyakit dan berobat di Medan.

“Jadi silahkan Bapak/ibu dari Kepulauan Nias yang ingin berobat di Medan, bisa numpang tinggal sebentar di Rumah Singgah ini, walaupun kita yayasan kanker tapi kita tidak batasi penyakit apa saja boleh tinggal sementara di rumah singgah, yang penting bukan ODGJ,” ucap Zahara, Selasa (8/8/2023).

Rumah Singgah Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Cabang Sumatera Utara (Sumut) beralamat di Jalan Petunia Raya, Namugajah, Medan Tuntungan, dan diresmikan penggunaannya oleh Ketua YKI Sumut Nawal Lubis dan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi melalui Kepala Dinas Kesehatan Ismail Lubis, pada tanggal 10 Agustus 2022.

Adapun fasilitas yang ada di rumah singgah tersebut diantaranya  kantor, ruang inap, ruang konsultasi, ruang bermain anak serta dapur bersih.

Beberapa waktu yang lalu, seorang pasien kanker dari kota Gunungsitoli juga telah merasakan maanfaat dari Rumah Singgah ini saat ia harus menunggu beberapa hari di Medan karena pelayanan yang ia tuju sedang tutup karena libur nasional.