Operasional Kilang Minyak Dumai Dihentikan Sementara

Kebakaran di kilang minyak di Dumai. (Foto: Istimewa)

KBRN, Pekanbaru: Tim kebakaran telah berhasil memadamkan kebakaran di area gas compressor Kilang Dumai, Sabtu (1/4/2023). Kejadian telah dapat dikendalikan sekitar pukul 22.54. 

“Saat ini operasional kilang di unit terdampak dihentikan sementara untuk memastikan keamanan di lokasi. Sementara unit lain tetap beroperasi normal,” ujar Area Manajer Communication and Relation CSR Kilang Dumai, Agustiawan, Minggu (2/4/2023).

“Saat ini tim terus fokus untuk memastikan kondisi aman. Pertamina Kilang Dumai juga terus melakukan pemantauan untuk memastikan agar masyarakat di sekitar kilang tidak terdampak oleh kejadian ini,” katanya.

Selain itu dampak getaran yang ditimbulkan mengakibatkan rumah warga mengalami kerusakan. Termasuk fasilitas umum seperti masjid.

“Memang ada beberapa rumah warga yang terdampak getaran. Rencananya hari ini tim yang sudah dibentuk pemerintah melakukan pendataan rumah maupun fasilitas yang rusak akibat ledakan yang ditimbulkan dari kejadian tersebut,” katanya.